selamat datang di data bola

Sabtu, April 9

Karanka: Madrid Takkan Menyerah Kejar Messi Cs


Asisten Pelatih Real Madrid, Aitor Karanka, mengaku yakin klubnya takkan menyerah mengejar Barcelona di puncak klasemen sampai secara matematis tidak mungkin lagi dilakukan.
Madrid kini berjarak delapan angka dari Barca. Dengan delapan laga tersisa, "El Real" masih memiliki peluang untuk merebut trofi Liga BBVA musim ini. Usaha mengejar Barca akan dilakukan "Los Blancos" pada akhir pekan ini dengan menghadapi tuan rumah Athletic Bilbao.
"Tentu saja ini adalah pertandingan yang sangat penting karena ini yang paling cepat. Kami akan terus berjuang sampai secara matematis tidak mungkin lagi. Saat ini masih mungkin secara matematis," tandas Karanka.
Karanka mengaku ingin timnya bisa fokus dari satu pertandingan ke pertandingan berikutnya. "San Mames adalah tempat yang sulit untuk dikunjungi. Ini salah satu pertandingan yang selalu Anda tandai dengan pensil di kalender Anda. Ini adalah salah satu pertandingan klasik. Untuk saat ini kami sedang berpikir tentang pentingnya pertandingan ini, tanpa memikirkan apa yang dapat terjadi selanjutnya," sambung Karanka.
Jika Madrid bakal menghadapi laga sulit melawan Bilbao, Barca sendiri hanya akan bertemu tim penghuni dasar degradasi, Almeria. Kedua klub itu sudah bertemu pada awal musim dan Barca keluar sebagai pemenang dengan skor 8-0.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Total Tayangan Halaman

Daftar Blog Saya

Cari Blog Ini