selamat datang di data bola

Rabu, April 20

Mourinho: Madrid Akan Pakai Formasi 4-3-2-1




Real Madrid akan menggunakan formasi 
4-3-2-1 melawan Barcelona di final Copa del Rey,
 dini hari WIB nanti. Pelatih Madrid, 
Jose Mourinho membocorkan strategi timnya.

Jumat lalu, sehari sebelum laga El Clasico di La Liga, 

Jose Mourinho menutup mulutnya erat-erat 
saat asistennya Aitor Karanka bicara di jumpa pers.
 Tindakan Mourinho memicu boikot dari para 
wartawan Spanyol. Padahal, publik sangat 
ingin tahu strategi apa yang akan dipakai 
Especiale da Una melawan Barca.

Akhirnya, Mourinho membuat strategi

 kejutan di pertahanan dengan memasang 
bek tengah Pepe sebagai gelandang bertahan 
guna menyetop derasnya aliran bola Barca. 
Jelang laga di kandang Valencia, Stadion Mestalla
 ini, Mourinho justru mulai buka mulut.

“Kami akan memasang 
target man,

” kata Mourinho dalam jumpa pers 
jelang Copa del Rey seperti dilansir Live Soccer

“Lalu, kami akan memasang empat bek, 

tiga gelandang dan tiga penyerang.
 Kami akan menyerang dan coba mencetak 
gol tiap kali kami mendapatkan bola. 
Jika kehilangan bola, kami akan bertahan sebagai sebuah tim."

“Artinya, semua pemain harus aktif bekerja 

di seluruh sudut lapangan. Laga kali ini beda 
dengan El Clasico, Sabtu lalu," lanjut Mourinho.

“Anda takkan tahu apa yang terjadi di lapangan nanti. 

Kami akan coba menerapkan strategi sesuai hasil evaluasi."

“Kami tak peduli dengan para pemain Barca yang akan bermain atau absen. 
Game plankami telah didesain kemarin,” tutur Mourinho.

Real kemungkinan akan menempatkan Emmanuel Adebayor

 sebagai target man alias satu-satunya
 striker dalam laga ini. Striker asal Togo 
ini dianggap lebih punya nyali dibanding 
Karim Benzema yang menjadi starter pada Sabtu lalu.

Tak seperti manajer Manchester United, 

Sir Alex Ferguson yang memasang Cristiano Ronaldo 
sebagai striker di final Liga Champions 2009 melawan Barca,
 Mourinho mungkin akan menaruh CR7 di belakang target man.
 CR7 akan menyerang dari sayap bersama Angel Di Maria.

Satu perubahan lagi dilakukan Mourinho dengan 

memainkan Mesut Oezil sebagai starter di lini tengah. 
Ia akan menjadi playmaker yang disokong oleh duet
 gelandang bertahan Xabi Alonso dan Sami Khedira.

Sedangkan Pepe tampaknya akan kembali ke 

posisinya di belakang. Komposisi back fourMadrid 
akan diisi oleh Sergio Ramos, Pepe, Ricardo Carvalho dan Marcelo.
 Di bawah mistar, posisi Iker Casillas masih tak tergantikan.
TIM MADRID VS BARCELONA
Kiper: 
Iker Casillas, Antonio Adan, Jerzy DudekBelakang: Sergio Ramos, Ricardo Carvalho, Pepe,

 Marcelo, Alvaro Arbeloa, Ezequiel GarayTengah: Esteban Granero, Ricardo Kaka, 
Sami Khedira, Xabi Alonso, Mesut ÖzilDepan: Cristiano Ronaldo, Emmanuel Adebayor,
 Karim Benzema, Angel Di Maria, Gonzalo Higuain
PREDIKSI STARTER MADRID (4-3-2-1):Casillas; Sergio Ramos, Carvalho, Pepe, Marcelo;

 Khedira, Alonso, Özil; Cristiano Ronaldo, Di Maria; Adebayor.

Pengikut

Total Tayangan Halaman

Daftar Blog Saya

Cari Blog Ini